You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jelang Natal dan Tahun Baru Stok Beras Aman
.
photo Ilustrasi - Beritajakarta.id

Jelang Natal dan Tahun Baru Stok Beras Aman

Menjelang Hari Natal dan Tahun Baru 2016, stok persediaan beras di Pasar Induk Beras Cipinang, Jakarta Timur, masih terbilang stabil. Saat ini ketersediaan beras di gudang PT Food Station Tjipinang Jaya sekitar 33.111 ton. Jumlah tersebut belum termasuk dengan pasokan setiap harinya yang rata-rata 3.000-5.000 ton per hari.

Bahkan pasokan setiap harinya juga masih stabil. Sehingga masyarakat tidak perlu risau dengan ketersediaan beras saat ini

Kepala Pasar Induk Beras Cipinang, Ery Muhtarsyid mengatakan, menjelang Natal dan Tahun Baru, warga ibukota tak perlu resah akan kekurangan beras. Sebab dipastikan stok persediaan beras di Pasar Induk Cipinang ini akan tetap aman.

“Sampai saat ini stok beras kita masih aman. Bahkan pasokan setiap harinya juga masih stabil. Sehingga masyarakat tidak perlu risau dengan ketersediaan beras saat ini,” kata Ery, Jumat (4/12).

Bulog Setujui Permintaan Beras DKI

Namun jika stok makin menipis hingga posisinya di bawah 25 ribu ton, maka pihaknya akan menggandeng Perum Bulog untuk melakukan operasi pasar (OP). Selain itu, OP akan dilakukan jika ternyata harga beras di pasaran melonjak tajam. Hanya saja saat ini harga beras masih cenderung stabil dan belum ada kenaikan

Berdasarkan data yang dimilikinya, saat ini harga beras jenis IR 64 kualitas 1 Rp 9.850 per kilogram, IR 2 Rp 9.150 per kilogram, IR 3 Rp 8.750 per kilogram. Kemudian beras Cianjur Kepala Rp 13 ribu per kilogram, Cianjur Slyp Rp 12 ribu per kilogram, Setra Rp 12 ribu per kilogram dan Saigon Rp 10 ribu per kilogram.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. KPK dan UP Metrologi Gelar Sharing Sesion Kalibrasi

    access_time12-09-2024 remove_red_eye2095 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1202 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1077 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1019 personNurito
  5. Cabor Layar Jakarta Raih Emas Pertamanya di PON XXI

    access_time12-09-2024 remove_red_eye801 personAldi Geri Lumban Tobing